Download Modul Pembuatan Bahan Ajar Berbasis TIK


Download Modul Pembuatan Bahan Ajar Berbasis TIK – Di era teknologi dan informasi saat ini proses pembelajaran yang bersifat konvensional ( ceramah + mencatat ) tentu sudah sangat membosankan karena materi disampaikan monoton, abtrak sehingga sulit untuk cepat ditangkap dan dimengerti siswa. Jadi tidak heran apabila masih ada guru yang mengajar dengan metode ini siswanya ketiduran bahkan ada yang ngorok. Oleh karena itu seorang pengajar/guru dituntut untuk kreatif dalam menyampaikan materi pembelajaran sehingga mudah diterima oleh siswa. Salah satu solusi untuk menciptakan pembelajaran yang kreatif dan menarik adalah dengan memanfaatkan Teknologi dan Informasi Komputer (TIK).
Fasilitas/peralatan TIK apabila dimanfaatkan untuk kegiatan pembelajaran, potensinya antara lain dapat : 
1.      membuat konkrit konsep yang abstrak, misalnya untuk menjelaskan sistem peredaran darah;
2.      membawa obyek yang berbahaya atau sukar didapat ke dalam lingkungan belajar, seperti: binatang-binatang buas, gunung meletus atau penguin dari kutub selatan;
3.      menampilkan obyek yang terlalu besar, seperti pasar, candi borobudur;
4.      menampilkan obyek yang tidak dapat dilihat dengan mata telanjang, seperti: mikro organisme;
5.      mengamati gerakan yang terlalu cepat, misalnya dengan slow motion atau time-lapse photograhy;
6.      memungkinkan siswa berinteraksi langsung dengan lingkungannya;
7.      memungkinkan keseragaman pengamatan dan persepsi bagi pengalaman belajar siswa;
8.      membangkitkan motivasi belajar siswa;
9.     menyajikan informasi belajar secara konsisten, akurat, berkualitas dan dapat diulang penggunaannya atau disimpan sesuai dengan kebutuhan; atau
10. menyajikan pesan atau informasi belajar secara serempak untuk lingkup sasaran yang sedikit/kecil atau banyak/luas, mengatasi batasan waktu (kapan saja) maupun ruang di mana saja).

TIK memiliki potensi yang sangat besar dalam membantu peningkatan efektivitas
pembelajaran. Berdasarkan referensi penelitian yang dirujuk Ade Kusnandar. Potensi TIK yang dimaksudkan dikemukakan sebagai berikut : 

  • 10% informasi diperoleh dengan cara membaca (teks).
  • 20% informasi diperoleh dengan cara mendengar (suara).
  • 30% informasi diperoleh dengan cara melihat (grafis/foto).
  • 50% informasi diperoleh dengan cara melihat dan mendengar (video/animasi).
  • 80% informasi diperoleh dengan cara berbicara.
  • 80% informasi diperoleh dengan cara berbicara dan melakukan (interaktif).

Melihat potensi pemanfaatan fasilitas/peralatan TIK sebagaimana telah diuraikan diatas maka pembelajaran dengan memanfaatkan fasilitas/perangkat TIK sangat penting tetapi sayangnya masih banyak para pengajar/guru yang kurang maksimal dalam memanfaatkan fasilitas/perangkat TIK dalam pembelajaran karena banyak factor penyebabnya antara lain  :
1.      Para guru belum dipersiapkan dengan baik untuk memiliki kesiapan dalam memanfaatkan peralatan/fasilitas TIK secara optimal bagi kepentingan kegiatan pembelajaran.
2.      Para guru juga tidak dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai di bidang pengembangan bahan - bahan belajar yang dapat disajikan melalui fasilitas/ peralatan TIK yang telah diadakan sekolah.
3.      Para guru tidak mendapatkan appresiasi atas usaha atau kerja ekstra yang telah mereka lakukan dalam mengoptimalkan pemanfaatan fasilitas/ peralatan TIK yang tersedia di sekolah, dan
4.      Kurangnya perhatian untuk melakukan perawatan atau pemeliharaan fasilitas/peralatan TIK yang telah dimiliki sekolah.

Untuk mengatasi permasalahan tersebut diatas terutama masalah yang di sebabkan oleh poin nomor 2, maka berikut ini akan kami berikan modul pembuatan bahan ajar berbasis TIK yang bisa anda download secara gratis dibawah ini :

  • DOWNLOAD Modul 1 Pemanfaatan TIK dalam Pembelajaran
  • DOWNLOAD Modul 2 Pembuatan Media Presentasi
  • DOWNLOAD Modul 3 Pembuatan Animasi A
  • DOWNLOAD Modul 3 Pembuatan Animasi B
  • DOWNLOAD Modul 4 Pembuatan Bahan Belajar Berbasis Online
  • DOWNLOAD Modul 5 Pembuatan Video
  • DOWNLOAD Modul 6 Pembuatan Media Audio Pembelajaran

Demikian semoga dapat membantu ... dari www.awanputih43.blogspot.com


Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...