Khasiat Daun Sirsak dan Buah Sirsak |
Khasiat Daun Sirsak
dan Buah Sirsak bagi pengobatan sangatlah besar. Akan tetapi tidak semua
orang menyadari mengenai kelebihan buah yang berkulit duri ini. Sehingga tidak
banyak orang yang mengkonsumsi buah maupun daun sisrak untuk dijadikan sebagai pengobatan.
Padahal sirsak sangat berguna untuk mengobati beberapa penyakit, mulai dari penyakit
ringan hingga penyakit berat.
Buah sirsak merupakan
buah yang paling banyak dijumpai di Negara beriklim tropis. Akan tetapi tidak
menutup kemungkinan buah ini juga terdapat di Negara yang memiliki iklim lain. Sirsak
sendiri termasuk buah yang berasal dari kawasan Karibia, Amerika Tengah dan
Amerika Selatan. Sehingga buah ini memiliki beberapa nama asing yang berlaku
disetiap Negara. Nama Sirsak sendiri berasal dari bahasa Belanda “zuurzak” yang
berarti kantung asam. Sedangkan untuk penyebutan sirsak sendiri setiap daerah
di Indonesia memiliki sebutan tersendiri. Seperti halnya di Madura, sirsak
sering disebut Nangka buris atau nangka englan. Untuk daerah Jawa, Sirsak
disebut dengan Nangka Londo, sedangkan Bali menyebutnya Srikaya Jawa. Dari sebagian
penyebutan tersebut menggunakan nama nangka, karena Sirsak merupakan satu ras
dengan nangka, yakni berkulit duri dan isinya bergolong-golong dan berbiji
banyak. Sedangkan manfaat Sirsak antara lain meliputi:
1.
Mengobati Penyakit Kanker
Beberapa
penelitian menyebutkan bahwa dalam sirsak terdapat beberapa kandungan yang mampu mengobati kanker secara alami. Khususnya
bagian daun sirsak yang paling banyak kandungan yang berguna untuk menghambat
pertumbuhan sel kanker. Manfaat daun sirsak untuk mengobati kanker sangat
diminati, karena caranya yang alami dan tidak menimbulkan efek samping seperti
botak dan segala efek samping yang diakibatkan pengobatan kanker.
2.
Mengobati Asam Urat
Asam
urat merupakan penyakit yang sering melanda orang dewasa, namun tidak menutup
kemungkinan anak muda juga terkena asam urat. Oleh karena itu, Daun sirsak bisa
dijadikan obat alternative untuk mengobati penyakit ini. Cara pengobatan asam
urat dengan daun sirsak pun sangatlah mudah. Hanya direbus dengan air mendidih,
maka ramuan tanpa efek samping ini pun bisa disuguhkan.
3.
Mengobati Rematik
Pengobatan
dengan daun sirsak untuk rematik juga sering menjadi pilihan. Namun biasanya
daun sirsak untuk mengobati penyakit ini tidak melaui diminum, melainkan
ditumbuk lalu ditenpelkan pada bagian yang sakit.
4.
Mengobati Sakit Pinggang
Sakit pinggang yang merupakan penyakit yang bisa saja
mendera setiap orang khususnya yang memiliki kesibukan. Daun sirsak bisa
digunakan sebagai salah satu bagian untuk membuat ramuan yang dipercaya mempu
mengobati sakit pinggang.
5.
Mengobati Bayi Mencret
Untuk
menanggulangi bayi mencret maka dilakukan pengobatan dengan menggunakan buah
sirsak. Beberapa pembuktian menyebutkan bahwa air dari buah sirsak yang diremas
mampu mengobati bayi mencret.
6.
Mengobati Liver
Jus
sirsak dipercaya mampu mengobati penyakit liver. Untuk menanggulangi penyakit
berbahaya ini, penderita harus berpuasa makan makanan lain. Cukup menggunakan
jus sirsak setiap hari sebagai pengganti makanan.
7.
Mengobati Penyakit Kandung Seni
Buah
sirsak yang setengah masak, dipercaya mampu mengobati penyakit kandung seni. Biasanya
sirsak yang setengah masak tersebut dijadikan kolak sebagai pengobatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar